Idea-idealy

Create and share all of ideas

Wisata Sejarah Situs Batu Kuda -Jejak Peninggalan di Tepi Gunung Purba Bandung

Share:

 



IDEAIDEALY.COM- Hi Dears apa kabarnya semoga sehat selalu ya. Kali ini aku mau share info tentang salah satu situs wisata purba yang ada di Bandung Jawa Barat, yaitu Situs Batu Kuda berlokasi di lereng Gunung Manglayang, tepatnya di Kampung Cikoneng, Desa Cibiru Wetan, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung. Tempat ini cukup asyik untuk dijadikan tempat berkemah dan juga jalan-jalan. Kebetulan aku dan tim sedang suka dengan wisata alam, tempat ini sangat bagus untuk jadi alternative travel kamu.

 


Sejarah Situs Batu Kuda- Mitos  Kuda Sembrani

Menurut cerita yang berkembang Situs Batu Kuda Manglayang ini mitosnya bahwa dahulu kala ada seekor kuda yang bisa terbang yang diberi nama kuda Sembrani yang berasal dari Gunung Kidul dan kuda tersebut melakukan perjalanan dari Cirebon menuju Banten. Namun dalam perjalanan kuda tersebut terjatuh kedalam kubangan yang cukup dalam.

 


Kuda tersebut berusaha untuk meloloskan diri namun karena kelelahan kuda tersebut berubah menjadi batu.  Kemudian si penunggang kuda semprani tersebut menyerah lalu duduk di sebuah kursi yang berada tidak jauh dari kubangan kuda. Tempat penunggang duduk  tersebut kini masyarakat menyebutnya dengan Batu Kursi, kemudian tempat kuda sembrani terperosok tadi masyarakat sekitar menyebutnya situs Batu Kuda.

 




Situs Batu Kuda- Situs di Tebing Gunung Purba

Situs Batu Kuda ini memiliki luas area sekitar 20 hektare dan berada di dataran tinggi dengan udara yang segar dan sejuk. Banyak pengunjung yang datang ke tempat ini untuk camping, atau sekedar menikmati suasana alam saja. Tidak hanya itu, di sini pun terdapat sumber mata air pegunungan yang dijadikan sumber air masyarakat setempat.  Situs Batu Kuda berada di ketinggian 1.150 hingga 1.300 mdpl. Situs tersebut turut dalam pengawasan dan pengelolaan Perhutani Unit III Jawa Barat. Keberadaan Batu Kuda menyimpan aspek sejarah yang kuat dan khas sebagai bagian cerita pembentukan Danau Bandung.

 


Di sekitar situs Batu Kuda terdapat batu-batu besar yang terserak dengan ukuran bervariatif. Berdasarkan keterangan masyarakat di sekitar kaki Gunung Manglayang, konon batu-batu tersebut berasal dari letusan Gunung Sunda Purba ribuan tahun lalu. Gunung Manglayang merupakan salah satu tebing Gunung Sunda Purba yang terletak di sebelah timur dan masuk kedalam wisata wilayah Bandung Timur.



Hutan Pinus – Keindahan yang sempurna

Bagi pengunjung yang ingin berkemah, pengelola menyediakan tenda dengan beberapa ukuran yang bisa disewa sesuka hati. Bukan hanya tenda, disediakan pula peralatan untuk outbond bagi yang ingin menjajal ketinggian dari pohon pinus ke pohon pinus lainnya.Suasana alam yang sejuk dan udara yang segar menambah keindahan alam di gunung ini. Area perkemahan yang luas banyak diminati para wisayawan dan para pecinta alam yang ingin menikmati panaroma hutan bersejarah tersebut. Fasilitas disekitar perkemahan juga cukup lengkap seperti musola, toilet, area parker yang luas dan warung-warung yang berjajar disepanjang area perkemahaan. Kalo berkunjung kesini jangan buang sampah sembarangan ya dan tetap menjaga kelestarian hutan ya..

 

 Salam-Travel-Idealy

#hutanindonesia#hutanbandungtimur#wisataalam#wisatasejarah#history#culture#nature#blogerindonesia#historytravel#travelblogger


Manajemen Strategi

Manajemen Strategi Menurut David (2005), analisis lingkungan internal dan eksternal perlu dilakukan sebagai landasan organisasi untuk mene...